Setting Tomcat Server di Eclipse


Tujuan disettingnya Tomcat Server di Eclipse adalah untuk memudahkan saya dalam melakukan running aplikasi langsung dari Eclipse tanpa harus deploy manual ke Tomcat. Jadi setelah saya develop di Eclipse dapat langsung saya compile dan kemudian akan langsung run di Eclipse.

Untuk itu ikuti langkah berikut:

1. Install Server Runtime pada Eclipse
Pengguna Windows & Linux : Klik Window -> Preferences...
Pengguna Mac : Klik Eclipse -> Preferences...
Lalu Server -> Runtime Environments dan akan tampil gambar berikut


Klik Add untuk tambahkan Runtime baru. Lalu pilih Apache Tomcat v7.0


Klik Next, berikan nama Runtime dan juga Browse letak Tomcat berada


Dan klik Finish untuk menyelesaikan penambahan Runtime.

2. Membuat Instance server baru
Pada Eclipse pilih Window -> Show View -> Other... -> Server -> Servers. Nanti akan menambah tab Servers ke dalam Workbench. Klik kanan di Servers dan pilih New -> Server, nanti akan menampilkan: 


Berikan nama host, server name dan pilih Server Runtime environment. Pada gambar saya memilih runtime environment bernama Apache Tomcat v7.0 (2) sesuai dengan yang telah saya buat sebelumnya.

Tekan tombol Finish untuk menyelesaikan

3. Konfigurasi Lainnya
Kamu dapat mengubah konfigurasi Tomcat dari Eclipse dengan cara melakukan klik dua kali pada di nama Runtime Tomcat yang telah kamu buat di Tab Servers pada Workbench

Akan tampil:


Terdapat dua tab yaitu: Overview dan Modules. Kamu dapat set dan sesuaikan sesuai dengan kebutuhanmu.

4. Start dan Stop Tomcat Server
Apache Tomcat yang telah kita daftarkan didalam Eclipse akan jalan atau Start secara otomatis ketika kita melakukan Running program.

Untuk menghentikan atau Stop dapat dengan mematikan servicenya secara manual dari Eclipse.

Tomcat dalam kedaan mati dan tekan tombol Start (warna hijau di kanan atas)
Pada gambar diatas kondisi Tomcat dalam keadaan mati dan untuk mengaktifkannya tekan tombol Start yang berwarna hijau.

Tomcat telah di Start dan proses untuk aktif
Setelah di tekan tombol Start maka akan terjadi proses pengaktifan server tomcat.

Tomcat sudah running dan dapat di matikan
Tomcat sudah running dan dapat di matikan dengan menekan tombol Merah yang berada di kanan atas.


Referensi:
Setting Tomcat Server di Eclipse Setting Tomcat Server di Eclipse Reviewed by rizupz on Jumat, Mei 09, 2014 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.