Saya mengira WSDL itu hanya satu tipe saja yaitu JAX-WS ternyata ada lagi yaitu JAX-RPC. Hal ini saya ketahui ketika saya memanggil WSDL ke dalam Netbeans dan mendapatkan pesan berikut
Upss.. ternyata di Netbeans belum tersedia plugin WSDL untuk JAX-RPC.
Penasaran saya mencari tahu apa yang membuat WSDL saya tersebut adalah JAX-RPC. Setelah muter-muter di google akhirnya ditemukan dengan melihat di parameter "style" dari elemen "binding" yang terdapat pada WSDL tersebut.
<soap:binding style="rpc" transport="http://schemas.xmlsoap.org/soap/http"/>
Di Java SOAP berbasis RPC diimplementasikan ke dalam bentuk JAX-RPC dan sudah cukup lumayan lama digunakan mulai API Java 1.4. Ketika SOAP 1.2 dirilis Java berganti ke versi baru yaitu JAX-WS. Kemungkinan karena itulah Netbeans tidak menyediakan JAX-RPC :D
Perbedaan lebih jelas antara JAX-WS dan JAX-RPC bisa kamu baca di artikel IBM ini.
Karena secara default tidak tersedia di dalam Netbeans, maka kita akan menginstall nya dengan cara manual dengan menambahkan langsung ke dalam plugins.
Download terlebih dahulu dari sini: http://deadlock.netbeans.org/hudson/job/release70-au/lastSuccessfulBuild/artifact/nbbuild/nbms/extra/ dan downloadlah:
- org-netbeans-modules-websvc-jaxrpc16.nbm
- org-netbeans-modules-websvc-registry.nbm
- org-netbeans-modules-websvc-jaxrpc.nbm
- org-netbeans-modules-websvc-jaxrpckit.nbm
Selanjutnya ke sini: http://bits.netbeans.org/maven2/org/netbeans/modules/org-netbeans-modules-websvc-wsstack-jaxws/RELEASE691/ dan downloadlah:
- org-netbeans-modules-websvc-wsstack-jaxws-RELEASE691.nbm
Jika sudah, letakkan semua plugin ke dalam satu folder yang nantinya akan memudahkan install ke dalam Netbeans.
Pada Netbeans klik Tools -> Plugins -> Tab Downloaded. Lalu klik tombol Add Plugins...
Menujulah ke folder letak plugin yang telah kamu download dan pilih atau klik semuanya dan selanjutnya klik tombol Install seperti pada gambar berikut
Setelah proses instalasi selesai, lakukan restart pada Netbeans dengan melakukan Close di Netbeans dan kemudian buka Netbeans kembali.
Sekarang kamu sudah bisa menambahkan WSDL format JAX-RPC di projectmu. Bisa kamu lihat dan pilih di bagian Client Style seperti pada gambar dibawah ini:
Jika kamu sudah tidak menggunakan plugins kamu dapat melakukan uninstall dengan memilih JAX-RPC Web Service di tab Installed pada menu Plugins.
NetBeans 7.4 dan JAX-RPC Web Services
Reviewed by rizupz
on
Rabu, Februari 26, 2014
Rating:

Tidak ada komentar:
Posting Komentar