SQL Server 2005 merupakan salah satu versi database yang dimiliki oleh Microsoft. Dalam paket instalasinya SQL Server 2005 memiliki banyak komponen dan dapat diinstall sesuai dengan kebutuhan penggunanya.
Dalam tulisan ini saya melakukan instalasi SQL Server 2005 dengan komponen Management Studio yang berfungsi sebagai user interfacenya untuk memudahkan user dalam memanage database.
SQL Server 2005 yang saya install sudah berjalan dengan baik pada Windows XP, Vista, Seven dan Server.
Pada DVD installer masuklah ke folder Servers dan klik dua kali pada setup.exe
Dalam tulisan ini saya melakukan instalasi SQL Server 2005 dengan komponen Management Studio yang berfungsi sebagai user interfacenya untuk memudahkan user dalam memanage database.
SQL Server 2005 yang saya install sudah berjalan dengan baik pada Windows XP, Vista, Seven dan Server.
Pada DVD installer masuklah ke folder Servers dan klik dua kali pada setup.exe
Aktifkan ceklist pada "I accept the licensing..." dan tekan Next
Klik Install untuk melanjutkan
Akan terjadi proses kebutuhan instalasi, jika sudah komplit lanjutkan dengan menekan tombol Install untuk memulai proses instalasi
Proses instalasi akan segera dimulai, klik Next kembali dan selanjutnya akan tampil sistem konfigurasi cek sebelum proses instalasi SQL Server 2005 dimulai
Nanti akan tampil banyak field untuk Registrasi Informasi Instalasi. Pada gambar di bawah serial number sudah secara otomatis disediakan. Jika belum ada, masukkan sesuai dengan serial number yang kalian miliki dan lanjutkan dengan menekan tombol Next
Selanjutnya akan tampil pilihan komponen instalasi. Ada banyak pilihan yang dapat kalian pilih. Namun karena saya memerlukan untuk kebutuhan development maka saya melakukan klik pada tombol Advanced
Setelah itu akan tampil sebuah window bernama Feature Selection. Saya memilih Database Services beserta semua komponennya dan juga Client Component beserta semua komponennya. Jangan lupa untuk mengatur path dari instalasinya. Pada gambar saya meletakkanya di C:\Programs Files\Microsoft SQL Server\
Selanjutnya pilih Default instance dan klik Next
Di halaman selanjutnya pilihlah Mixed Mode. Karena dengan memilih Mixed Mode kita dapat melakukan login ke dalam SQL Server 2005 dengan 2 user yaitu user sa dan user Windows kita sendiri. Jangan lupa untuk memasukkan password sa pada field yang telah disediakan. Dan klik Next kembali
Di halaman selanjutnya biarkan seperti defaultnya dan klik Next kembali
Jika semua komponen dan konfigurasi sudah sesuai kita dapat melanjutkannya dengan menekan tombol Install.
Klik tombol Finish dan SQL Server 2005 telah siap untuk digunakan.
Untuk memulai klik tombol Windows -> All Programs -> Microsoft SQL Server 2005 -> SQL Server Management Studio.
Install SQL Server 2005 beserta Management Studio
Reviewed by rizupz
on
Sabtu, September 08, 2012
Rating:

1 komentar:
link download?
Posting Komentar