Cegah virus dengan disable Autorun

Bagi pengguna win xp mungkin udah biasa kena virus. Tapi kalo kebiasaan kena virus mulu pasti membosankan. Hampir semua virus itu sifatnya destruktif dan menyebabkan hilangnya data-data kita. Tapi bagaimana pun juga yang namanya virus itu pasti tetap ada.

Penyebaran virus di windows beraneka ragam. Salah satu yang sering kita jumpai biasanya berasal dari flashdisk. Entah kenapa flashdisk rentan sekali terkena virus. Hal ini bisa terjadi ketika proses pertukaran data dari satu tempat ke tempat lain yang tidak umum dan terawat. Salah satunya dari pc warnet.

Untuk menanggulangi hal tersebut, kita dapat menonaktifkan fungsi autorun pada flashdisk di pc kita. Walaupun tidak dapat menghilangkan virus tetapi dapat berfungsi untuk mencegah.

Ok, begini caranya:
Dari menu "Start | Run", ketikkan "Regedit" lalu klik "OK". Selanjutnya, masuklah pada key "HKEY_CURRENT_user | Software | Microsoft | Windows | CurrentVersion | Policies | Explorer". Defaultnya, Anda akan menemukan entry bernama "NoDriveTypeAutorun" dengan nilai Dword 91. Anda harus membuat satu entry lagi untuk mendukung penonaktifan fungsi autoplay. Klik "Edit | New | Dword Value" lalu berikan nama "NoSaveSettings" pada entry baru tersebut. Sekarang, perhatikan lagi entry pertama, yaitu "NoDriveTypeAutorun". Klik ganda entry tersebut lalu berikan nilai "95" di bagian "Value Data" dan klik "OK". Jika sudah, tutup Registry Editor dan restart Windows XP. Setelah itu, coba tancap flashdisk atau memory card yang Anda miliki ke dalam salah satu slot USB yang ad di pc Anda. Perhatikan reaksi Windows. Windows tidak akan menjalankan autoplay lagi.

Namun, coba Anda buka Windows Explorer. Perhatikan "MyComputer". Drive letter untuk flashdisk atau memory card sudah tertera di dalam windows explorer. Dari sini Anda bisa mengakses secara full data-data yang ada pada flashdisk atau memory card.

Yup.. mungkin segitu aja yang bisa saya sampaikan. Silahkan mencoba...
Cegah virus dengan disable Autorun Cegah virus dengan disable Autorun Reviewed by rizupz on Jumat, Oktober 24, 2008 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.